Kamis, 11 Februari 2010

Polemik 2012 di Indonesia

Kalender suku maya berakhir pada tanggal 21 desember 2012. Berdasarkan hal itulah isu 2012 sebagai tahun kiamat muncul. Karena banyak orang berpikir suku maya merupakan salah satu suku yang tepat dalam segi penanggalan. Sebenarnya isu ini sudah lama beredar di internet, tapi lebih gencar lagi ketika filmmaker Hollywood membuat film berjudul 2012.



Film 2012 kini menjadi polemik di Indonesia. Film ini dikatakan sebagai film musrik, dan film yang menyesatkan. Mulai dari FPI, NU, hingga MUI melarang peredaran film ini di Indonesia. Entah ya, saya pikir hal ini tidak perlu dilakukan. Ini hanyalah sebuah film.. Mereka bilang film ini bisa menggoyahkan iman. Woalah, iman seseorang itu tergantung sama dirinya sendiri kan? Kalau ada orang nonton 2012 terus iman nya jadi goyah, berarti memang iman nya ga kuat aja. Toh menurut orang-orang yang nonton, itu Cuma sebuah film tipikal Hollywood tentang bencana alam yang Maha Dasyat. Sebelumnya juga ada film The day after Tommorow, Independence Day, Deep Impact, dan lainnya. Tapi ko 2012 sampai diprotes sih? Apa yang special dari 2012? Sampai-sampai MUI turun tangan.



Isu terakhir yang saya dengar, 2012 akan ditarik dari peredaran. Kalau menurut saya ini hal yang lucu. Takut sama film? Come on! Kalau film yang ditarik itu berbau pornografi sih saya ok-ok aja, walaupun tetep lucu menurut saya.



Sekarang, kenapa masyarakat berbondong-bondong mau nonton film 2012. Jawabannya simple, karena banyak diprotes. Ada pepatah “Semakin dilarang, semakin penasaran”. Orang-orang akan semakin ingin tahu tentang film 2012. Jika MUI tidak melarang beredarnya film ini, niscaya tidak semua orang tertarik nonton film ini. Sekarang, sampai ibu-ibu pengajian banyak yang nonton.



Sebenernya saya belum menonton 2012, karena saya belum dapet tiketnya :( tapi saya tertarik untuk nonton karena katanya special efeknya megang banget, tapi dasar ceritanya kurang kuat dan berkesan mengada-ngada. See? Harusnya kita bersifat lebih bijak, apalagi para ahli agama yang notabene punya iman yang kuat. Dalam ajaran agama nama pun, Kiamat hanya Tuhan yang tahu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar